Palembang, swaramedia.com – Perkemahan Bakti Satuan Karya Pramuka Bhayangkara Tingkat Nasional (Pertikaranas) IV tahun 2022 bertempat di Bumi Perkemahan Gandus Palembang Sumatera Selatan 13-18 November 2022 diikuti sekitar 1602 peserta Pramuka Penegak dan Pandega dari 32 Kwartir Daerah (Kwarda) se-Indonesia dengan mengusung tema “Pramuka SMART, Pramuka HEBAT”.
Hari ketiga pelaksanaan Pertikaranas, Selasa (15/11/2022), Kontingen Daerah Saka Pramuka Bhayangkara Polda Sulawesi Utara mengikuti kegiatan Pentas Seni bertempat di Lapangan Utama Pertikaranas IV 2022.
Dibawah Pimpinan Kontingen Daerah (Pinkonda) putera Kak Christian Scout Wenur dan puteri Kak Mili serta Bindamping putera Kak AKP. Arie Hasan (Kasat Bimas Res Tomohon) dan puteri Kak Ria yang turut didampingi Sekretaris Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tomohon Kak Simon P. Kilis, S.Pd, Kontingen Daerah Pertikaranas IV Polda Sulut tampil memukau pada kegiatan Pentas Seni dengan Tarian Maengket dan Tarian Kabasarannya.
Dengan tampil memukaunya adik-adik penegak dan pandega Kontingen Saka Pramuka Bhayangkara Polda Sulut, mendapat apresiasi Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Setyo Budiyanto dan Kapolres Kota Tomohon AKBP Arian Primadanu Colibrito, SIK, MH.
Kapolda Irjen Pol Setyo Budiyanto selaku Kamabisaka Bhayangkara Polda Sulut mengatakan “Mengapresiasi setinggi-tingginya kepada adik-adik peserta yang mengikuti kegiatan pentas seni dengan menampilkan maengket dan kabasaran, ini sekaligus mempromosikan Budaya Daerah yang ada di provinsi Sulawesi Utara” tutur Kak Setyo.
Lanjutnya “Jadikan Pertikaranas ini sebagai sarana pembelajaran dan pelatihan yang bermanfaat untuk menjadi kader-kader Bhayangkara yang tangguh dan berkarakter, tingkatkan jiwa kepemimpinan dan menumbuhkan rasa saling memiliki sebagai generasi muda penerus cita-cita bangsa” ujar Kapolda Sulut.
Sementara itu, Kapolres Kota Tomohon AKBP Arian Primadanu Colibrito, SIK, MH mengungkapkan “Terima kasih, adik-adik sudah tampil dengan baik di Pertikaranas IV 2022 Palembang, saya dan seluruh jajaran Polres Kota Tomohon mengapresiasi penampilan adik-adik pada kegiatan Pentas Seni” ucap Kamabisaka Bhayangkara Polres Tomohon.
“Tetap semangat untuk mengikuti kegiatan-kegiatan selanjutnya, bangun semangat kekompakan antar anggota Gerakan Pramuka dan mampu menjadi pembawa perubahan sebagai generasi muda yang berjiwa Pancasila” pungkas Kapolres Tomohon Kak Arian.***
(red/jw)
You must be logged in to post a comment.