CS Tutup Kegiatan Bangga Kencana Expo 2024 di Tomohon

TOMOHON-SM. Setelah dilaksanakan selama tiga hari, kegiatan Bangga Kencana Expo 2024 yang digelar di Anugerah Hall, resmi ditutup oleh Wali Kota Caroll J.A Senduk SH (CS,)Jumat 13/9/2024.

” Dengan diselenggarakannya kegiatan Bangga Kencan Expo 2024 di Kota Tomohon kali ini, diharapkan dapat meningkatan informasi mengenai kesehatan” kata Senduk dalam sambutannya.

Pelaksanaan kegiatan ini lanjutnya, sangat bermanfaat untuk kita semua. Dengan diselenggarakannya Bangga Kencana Expo, Kota Tomohon telah menjalin kerja sama dengan berbagai pihak sehingga kota Tomohon boleh menempati urutan diatas presentasi angka penurunan Stunting, dimana rata-rata penurunan sacara nasional sebesar 14%, Kota Tomohon bisa mencapai 10%. Dengan pencapaian yang dihasilkan dari kerja sama kita semua, kota Tomohon mempunyai target zero Stunting yang bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat Kota Tomohon.

“Pemerintah kota Tomohon selalu mengupayakan yang terbaik untuk masyarakat Kota Tomohon, oleh karena itu marilah kita bersama-sama bergandengan tangan untuk mewujudkan kota Tomohon yang lebih hebat dan semakin maju” tandasnya.

Pada kesempatan itu pula, Pemerintah Kota Tomohon bekerjasama dengan berbagai instansi melakukan penandatanganan MOU Bapa Asuh Stunting, serta pengukuhan sekolah lansia di 44 Kelurahan se-kota Tomohon, dan pelantikan pengurus Forum Duta Generasi Berencana (Duta Genre.)

Turut Hadir, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Utara Ir. D. Tino Tandaju, ST, M.Erg, Sekretaris Daerah Kota Tomohon Edwin Roring, SE, ME, Satgas Stunting Provinsi Sulawesi Utara Dani Lalamentik, SE, TPPS Provinsi Sulawesi Utara Murphy Kuhu, STP, Ketua Tim Kerja Ketahanan Keluarga Lansia dan UPPKA Mauren Lesar, S.Sos, Mewakili Kapolres Tomohon Akp. Andry Permadi S.I.K, Manager PLTP Lahendong PLN Indonesia Power Herbert Saragih, Pimpinan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan RS. Bethesda, Dr. Ns. Djoise Kaunang, S.Pd, S.ep, M.Kes., serta jajaran Pemerintah Kota Tomohon. (sob)