TOMOHON-SM Usai melakukan kunjungan lapangan dibeberapa lokasi seperti sekolah, TPA, Puskesmas, Pasar, dan beberapa tempat lainnya, tim Verivikasi Kota Sehat tingkat Nasional Tahun 2023, melaksanakan pertemuan dengan dengan tim Kota Sehat Kota Tomohon, Kamis 14/9/2023.
Kedatangan tim Verivikasi, diterima langsung oleh Sekretaris Daerah Kota Tomohon, Edwin Roring SE, ME yang didampingi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, Drs O D S Mandagi bersama unsur Perangkat Daerah terkait.
Dalam pertemuan yang dilaksanakan di Jhoanie Resto Tomohon, selaku pimpinan tim, Direktur SUPD III Dirjen Bina Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri, Dr Dra Hj Erliani Budi Lestari MSi, memberikan apresiasi yang tinggi kepada Pemerintah Kota Tomohon yang telah menyambut timnya dengan baik.
Lucky Aris Suryono SKM MKes, yang merupakan Perwakilan dari Kementerian Kesehatan memberikan tanggapan terhadap beberapa lokus yang telah dikunjungi. Menurutnya, rata-rata sudah bagus, walaupun masih ada yang harus dibenahi.
Kepada tim Verivikasi Sekot menyampaikan terima kasih untuk masukan-masukan yang telah diberikan.
Roring berharap, di Tahun mendatang, Kota Tomohon bisa kembali mendapatkan penghargaan Kota Sehat Kategori Swasti Saba Wistara, yang sudah tiga kali diraih.
Turut hadir bersama Tim Verivikator, Dian Ariarsanti ST MT, Perwakilan dari Kementerian PUPR, Arifin Efendi Hutagalung, SE MM sebagai
Koordinator Substansi Kesehatan Direktoran SUPD III Kemendagri. Hadir juga unsur BAPPEDA Provinsi Sulawesi utara bersama Instansi terkait. (sob)